Apa Itu Imunify360


Imunify360 yaitu Perangkat lunak/ Software yang diinstal pada Web Server,  Sistem ini bekerja secara proaktif bagi kamu untuk mencegah serangan cyber/ Hacking secara Real Time. Imunify360 menggunakan teknologi AI (Artificial Intelligence) yang kuat untuk melindungi terhadap ancaman keamanan. Imunify360 dirancang khusus untuk server Linux dan mendukung CentOS, RHEL, dan CloudLinux. Imunify360 juga menawarkan dukungan untuk cPanel dan Plesk.

Kejahatan hacking/malware pada website yang semakin canggih perlu diatasi dengan alat yang canggih pula, Maka dari itu Imunify360 adalah solusi paling tepat untuk melindungi website kamu dari serangan malware. Imunify360 dapat deteksi serangan malware lebih dini sehingga kerusakan pada web dapat dihindari. Terlebih lagi, tools keamanan ini juga mampu membersihkan malware dalam waktu cepat, cukup dengan satu klik saja. Selain itu Imunify360 mencegah serangan malware, melindungi aplikasi web, serangan DDOS, perlindungan Mod Security, Pemindaian malware, Manajemen reputasi website dengan firewall yang sudah terbukti canggih. Selain itu Imunify360 juga dirancang untuk mendeteksi perilaku pengguna yang tidak normal termasuk serangan brute-force yang umumnya dilakukan pada situs WordPress, Oleh karena itu Imunify360 siap membantu melindungi situs website kamu meggunakan pendekatan Six Layer yaitu :

  1. Real-time malware scanning
  2. Intrusion detection
  3. Advanced firewall with greylisting
  4. Server Kernel Patching
  5. Website Reputation Management
  6. Web Applications Sandboxing
Fitur-fitur Imunify360 :
  • Advanced Firewall
Teknologi Artificial Intelligence (AI) atau bisa disebut firewall canggih Imunify360 mampu mendeteksi ancaman keamanan dan melindungi website kamu secara menyeluruh. Fitur ini akan melindungi semua server yang sedang menjalankan aplikasi untuk mengoperasikan website. 
  • IDS / IPS
Imunify360 memiliki Intrusion Detection System/Intrusion Protection System (IDS / IPS) yang mencakup kumpulan aturan kebijakan komprehensif yang dengan cepat memblokir semua serangan yang diketahui. IDS memindai file log, memblokir IP jahat karena kegagalan kata sandi dan potensi eksploitasi, dan masih banyak lagi.
  • Malware Detection
Malware merupakan serangan keamanan yang umum terjadi. Imunify360 melakukan scanning pada semua file di website kamu sehingga potensi serangan malware bisa terdeteksi lebih dini. File-file yang terinfeksi malware akan dikarantinakan sehingga kerugian bisa terhindari. 
  • Sandboxing
Imunify360 menggunakan teknologi AI untuk mempelajari apa yang bisa dan tidak baik untuk dilakukan aplikasi web kamu dan dapat membuat safety sandboxes di sekitar aplikasi kamu. Sandboxing seperti server virtual mini yang memungkinkan pengujian perangkat lunak dan aplikasi tanpa secara negatif mempengaruhi seluruh server. 
  • Patch Management
Mengupdate kernel server terbaru merupakan kewajiban untuk menjaga kinerja server kamu untuk performa terbaik. Patch Management dari Imunify360 memungkinkan kernel server kamu tetap terupdate ke versi terbaru tanpa perlu melakukan update manual/ reboot dan juga tidak mengganggu kinerja server sama sekali.
  • Reputation Management
Reputasi website kamu sangatlah penting. Fitur Reputation Management dari Imunify360 dapat membantu menjaga reputasi website kamu. Imunify360 akan memberitahu kamu jika website kamu masuk ke dalam blacklist Google atau SBL. Jadi kamu bisa mengatasi masalah tersebut lebih cepat agar reputasi website kamu tetap terjaga.


Cara Kerja Imunify360 :

Secara umumnya Imunify360 membuat perlindungan atau pengamanan server menggunakan beberapa teknologi seperti pencocokan signature, analisa perilaku secara realtime untuk memblokir malware, dan herd immunity.

Imunify360 mempunyai sistem keamanan canggih yang selalu mengumpulkan data dan memproses banyak informasi tentang serangan terbaru dari server di seluruh dunia. Menganalisa lalu lintas website yang menyerang server kamu dan juga memahami semua ancaman keamanan secara real time. 

Imunify360 Menggunakan teknologi AI untuk mencegah serangan berbahaya yang bisa merusak server kamu. Ada juga algoritma berbasis digital signature yang mengidentifikasi aktifitas yang tidak normal agar bisa cepat mencegah serangan. Imunify juga memiliki perlindungan Proaktif untuk mencegah serangan zero-day yang ampuh menghalau malware yang tidak terdeteksi oleh antivirus lain.


Cara Installasi Imunify360 Di Server Cloudlinux :


 wget https://repo.imunify360.cloudlinux.com/defence360/i360deploy.sh

bash i360deploy.sh --key <activation_key>

bash i360deploy.sh <If you have an IP-based license>

Pastikan Sebelum melakukan installasi server kamu sudah terupdate, cara installasi di atas
dapat kamu lakukan dari Putty atau terminal WHM kamu.


Kesimpulan :

Dari pembahasan tentang Imunify360 diatas dan fitur-fitur canggihnya yang bisa kamu dapatkan, dapat disimpulkan Keamanan website menjadi hal yang sangat penting untuk di prioritaskan, terlebih saat ini banyak sekali serangan – serangan terhadap website. Jadi dengan Adanya Imunify360 sebagai WAF Web Application Firewall jadi lebih mudah dalam mengamankan website cukup dengan beberapa kali sentuhan Klik maka website sudah berhasil diamankan. 
Tim Editor

Aku tinggalkan sesuatu untuk kalian. Bila kalian berpegang teguh dengannya maka kalian tidak akan tersesat selamanya, yaitu Kitabullah dan Sunnahku.” (HR. Imam Malik, Al-Hakim dan dihasankan oleh Al-Albani dalam Al-Misykah no: 186)

download the most complete premium wordpress theme plugins, we provide original products from vendors, support updates forever, free installation


Enter Code [img] link images [/img] To Comment Using Image

Post a Comment (0)
Previous Post Next Post